Kurikulum merupakan seperangkat pengalaman belajar yang harus dikuasai siswa dalam mencapai tujuan di bawah tanggung jawab sekolah. Untuk dapat mencapai tujuan pendidikan di sekolah maka diperlukan kurikulum yang relevan. Kurikulum pada hakikatnya adalah program yang direncanakan dan dilaksanakan untuk mencapai tujuan pendidikan. Pada awalnya kurikulum diartikan sejumlah mata pelajaran yang harus diberikan kepada siswa. Pada pengertian modern, kurikulum diartikan seluruh pengalaman belajar di bawah tanggung jawab sekolah untuk mencapai tujuan pendidikan di sekolah. Untuk itu, kurikulum harus senantiasa dikembangkan sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan masyarakat. Bahkan dalam penjelasan yang lebih luas, hal itu juga untuk memenuhi kebutuhan dunia kerja, dan pengembangan manusia, baik dari aspek kepribadian maupun kompetensi yang harus dimiliki sesuai dengan perkembangan.
Tujuan
Pengembangan Kurikulum Madrasah Aliyah Unggulan Techno Scientist memiliki tujuan sebagai berikut.
- Penyelenggaraan pendidikan di Madrasah Aliyah Unggulan Techno Scientist berpedoman pada kurikulum guna mencapai tujuan pendidikan yang telah ditentukan.
- Kurikulum Madrasah Aliyah Unggulan Techno Scientist dapat mengatur dan mengarahkan proses pembelajaran di madrasah beserta seluruh pihak yang terlibat dalam proses tersebut untuk mencapai tujuan bersama