Program Unggulan

  1. Multidimension based Integrated Curriculum
    Muatan kurikulum berbasis pada subtansi kurikulum nasional, internasional dan kearifan lokal, untuk mencapai tujuan multidimensi, yakni menanamkan karakter islam dan mengembangkan kompetensi sainteks (sains, teknologi, dan sosial).
  2. Local and Global Experience
    Dalam proses pendidiian, peserta didik ditekankan untuk memperoleh pengalaman belajar yang bermakna berbasis muatan kurikulum nasional, internasional, dan kearifan lokal.
  3. Bilingual
    Peserta didik menguasai Bahasa Inggris dan Bahasa Arab
  4. Green School
    Belajar di lingkungan yang nyaman, aman, sehat, jauh dari polusi, kebisingan, kejahatan, dan pengaruh moral yang tidak baik.
  5. Islamic Boarding School
    Peserta didik bisa tinggal di asrama/ma’had, membentuk akhlaq, intelektualitas, dan kepribadian secara utuh.
  6. Advanced Pedagogy
    Penekanan pada penggunaan strategi pembelajaran inovatif berbasis teori belajar konstruktivistik, dengan landasan psikologi humanistic dalam proses pembelajaran.
  7. Best Service Learning
    Layanan belajar sesuai dengan minat dan kemampuannya, didukung dengan ICT baik secara tatap muka/ luring (offline), daring (online), syncronous atau asyncromous, atau gabungan (hybrid).
  8. Multiple Programs of Intra, Co, and Extracurriculair Activity
    Berbagai kegiatan intra, ko, dan ekstrakurikuler untuk memperoleh pengalaman hidup yang bermakna (public speaking, sport, dll).
  9. Effective Instructional Facilities
    Proses pembelajaran ditunjang dengan ruang kelas yang nyaman. Tiap ruang kelas dilengkapi dengan meja-kursi kuliah, whiteboard, dan LCD (Liquid Crystal Display), dan didukung dengan laboratorium komputer lengkap. Ditunjang dengan aula, masjid/tempat ibadah, perpustakaan, ruang UKS, ruang Bimbingan Konseling, dan fasilitas pendukung lainnya.
  10. Religious Character and Modern Technology
    Setiap peserta didik dikuatkan nilai-nilai agama, sains, dan teknologi modern. Semua program studi dikuatkan dengan teknologi informasi dan komunikasi. Difasilitasi program-program untuk pendalaman agama, tahfidhul Qur an, pengajian kitab kuning, dan lain-lain.
  11. Prepaparation Program for Continuing Studies
    Dipersiapkan untuk masuk ke perguruan tinggi ternama, dalam negeri atau luar negeri, ITB, UGM, UI, UM. UB, UIN, University of Malaya, Prince of Songkla University Thailand, Universiti Pendidikan Sultan Idris Malaysia, dll
  12. Life based Competences
    Dikembangkan kemampuan penulisan karya ilmiah, jurnalistik, dan kompetensi-kompetensi lain sesuai dengan minat dan kemampuan siswa. Selain ijazah, diberikan sertifikat-sertifikat kompetensi kerjasama dengan lembaga profesi untuk memantapkan lulusan.
× Chat Admin